contact us smahangtuah5_sidoarjo@yahoo.co.id (031) 8056489
contact us smahangtuah5_sidoarjo@yahoo.co.id (031) 8056489

BRAVO PEJUANG PAGEANT 2020 SMAHATMA

BRAVO PEJUANG PAGEANT 2020 SMAHATMA (1)

Hello SPLITERS, sekarang kita mau ulas tentang beberapa siswa dari sekolah kita tertjintehhh. Mereka adalah beberapa pemenang dari ajang pageants baik yang laki-laki maupun perempuan di Kabupaten Sidoarjo lhooo…

Guk Yuk dan DANS merupakan sebutan untuk ajang pageants remaja bagi pemuda dan pemudi yang ingin mencari pengalaman. Prestasi yang ditorehkan oleh siswa SMAHATMA tidak terbatas hanya dengan memperoleh piala dari suatu ajang lomba atau olimpiade. Mereka yang dapat lolos dan bergabung menjadi anggota suatu organisasi atau bisa disebut paguyuban di wilayah Sidoarjo juga bisa dibilang sebagai prestasi. Seperti taruna SMAHATMA yang mampu bergabung menjadi anggota Guk Yuk. Orang tersebut tidak lain adalah Hanz Probo dari kelas XI MIPA 4 yang berhasil tergabung dalam paguyuban tersebut.

Duta wisata Indonesia adalah remaja berusia 16 hingga 26 tahun pemenang pemilihan duta wisata yang diikuti oleh para peserta dari 33 provinsi di Indonesia. Selain memiliki fisik dan penampilan, Guk dan Yuk harus memiliki kecerdasan intelektual. Guk Yuk sendiri merupakan paguyuban yang dibuat untuk membantu pemerintah dalam mempromosikan potensi objek dan daya tarik wisata khususnya yang ada di Sidoarjo.

Sebelum lolos menjadi anggota Guk Yuk ini, mereka melewati 2 tahap seleksi. Tahap pertama  dilaksanakan secara virtual atau daring dan tahap kedua dilaksanakan di Pendopo Dispora. Dan untuk grand final dilaksanakan dengan menentukan hasil vote terbanyak, Sidoarjo. Seleksi ini memakan waktu yang cukup lama. Lebih kurangnya 42 hari. Dimulai pada tanggal 17 Oktober hingga 30 November 2020. “menurut saya, seleksi yang lumayan sulit adalah wawancara pada seleksi tahap kedua, karena kita harus percaya diri dalam berbicara juga harus bisa menunjukkan bahwa kita ini benar-benar bisa berkontribusi dengan parpas”, ungkap Hanz.

Mereka yang sudah tergabung dalam paguyuban ini diharapkan agar dapat membantu pemerintah dalam pengenalan potensi objek dan daya tarik wisata yang ada di Sidoarjo. (Riako)

BRAVO PEJUANG PAGEANT 2020 SMAHATMA (2)

Hello SPLITERS, kalian pasti tahu, kan, apa itu narkoba dan bahaya yang ditimbulkannya? Tentu saja, sebagai warga SMAHATMA yang sehat, kita harus mejauhi obat-obatan terlarang yang satu ini. Di masa modern saat ini, penyebaran narkoba sangatlah mudah. Penggunanya pun tidak sebatas orang tua saja, namun banyak juga kalangan remaja yang mulai berani mencicipi barang haram ini. dalam upayanya, pemerintah kabupaten Sidoarjo membentuk suatu organisasi yang mana menampung informasi seputar perkembangan narkoba, bahaya narkoba, dan upaya memberantas narkoba.

          Organisasi yang dimaksud yaitu Duta Anti Narkoba. Organisasi ini langsung dinaungi oleh BNNK kabupaten Sidoarjo. Nantinya para anggota Duta Anti Narkoba akan memberikan penyuluhan dan sosialisasi pada sekolah-sekolah, maupun di  sosial media untuk mengetahui informasi akurat tentang narkoba. Duta Anti Narkoba ini juga sebagai perkumpulan muda yang menjadi garda terdepan untuk memberantas narkoba sebagai generasi muda yang bisa merangkul dan menasehati teman-teman yang memakai hingga pengedar narkoba, bukan mengintimidasinya.

Eitss, untuk menjadi bagian dari Duta Anti Narkoba ini tidaklah mudah, loh! Kita perlu melewati berbagai seleksi yang ada. Dan bangganya, empat siswa dari sekolah kita berhasil tergabung menjadi anggota dari organisasi ini. Yaitu, Vincent Martin (X MIPA 3), Pramudya Ananta N (XI IPS 2), Kezia Putri Jessia (XI IPS 2), dan Akhmad Fardan J (XI MIPA 2). Mereka bersusah payah melewati berbagai tahapan seleksi yang ada demi menjadi bagian dari organisasi ini.

Bangganya SMA Hang Tuah 5 menorehkan prestasi kepada Pramudya Ananta N menjadi Wakil 1 DANS dan Vincent Martin memperoleh duta favorit DANS 2020.

          Kesulitan saat menjalani seleksi terbayar sudah dengan kesan saat sudah menjadi anggota organisasi ini. Banyak pengalaman yang diperoleh dengan mengikuti  organisasi ini. Mereka berpesan agar kita menjauhi narkoba. Karena narkoba tak hanya menyerang  orang tua, namun juga menyerang para remaja. Dan semoga tidak disalahgunakan.

          Semoga ke depannya Duta Anti Narkoba ini dapat membantu mengurangi masalah-masalah yang ditimbulkan dari penyalahgunaan obat-obatan terlarang.

(Riako)

Leave a Reply

Kategori Berita

Berita Terkini

PEMENANG LOMBA UTBK Vol. 1
27 February 2023
TRADISI PARA SISWA SMAHATMA MELAJU PASKAB SIDOARJO
6 July 2022
CORELBUOY DAN TAMPILAN PERDANANYA
6 July 2022
Formulir Daftar Ulang
5 July 2022
PROSES EXPERIENTIAL LEARNING MELALUI LABORATORIUM KEPEMIMPINAN
29 June 2022