contact us smahangtuah5_sidoarjo@yahoo.co.id (031) 8056489
contact us smahangtuah5_sidoarjo@yahoo.co.id (031) 8056489

PERTEBAL SPIRITUAL MELALUI KHOTMIL QURAN

Mengawali segala kegiatan positif dengan kebiasaan baik, tentu akan berdampak positif pula di kemudian hari. Itulah prinsip yang diterapkan oleh keluarga besar SMA Hang Tuah 5 Sidoarjo untuk mempertebal nilai-nilai spiritual dan cinta Al Quran melalui Khotmil Quran 30 juz serta menyambut bulan suci Ramadan 1442 H, yang dibacakan serentak oleh lebih kurang 55 dan 40 siswa ( X, XI, dan XII) di Masjid Nurul Ilmi SMA Hang Tuah 5 Sidoarjo, Kamis dan Jumat (1 dan 9 April 2021).

            Kasatdik SMA Hang Tuah 5 (Erni Dwiyanti, M.Pd) mengatakan, sebelum melaksanakan kegiatan-kegiatan lainnya, pagi hari para pelajar didampingi para wali kelas X s.d. XII dan guru mata pelajaran agama Islam, untuk membaca Al Quran secara serentak/bersamaan.

“Tujuannya agar semua terbiasa membaca ayat-ayat suci Al Quran setiap saat, ketika di rumah dan Inshaa Allah rida Allah menyertai anak-anak,” tuturmya.

            Secara tersirat kasatdik juga berharap, Bukan hanya mempertebal nilai-nilai spiritual, tetapi juga demi pelaksanaan UTBK/SBMPTN 2021, tes masuk TNI/POLRI dan Kedinasan 2021 yang berjalan lancar dan kesuksesan PPDB sekolah tahun 2021-2022.

            Sementara guru mata pelajaran Pendidikan Agama Islam, Ibu Hida mengutarakan, Khotmil Quran 30 juz serentak oleh para pelajar, bertujuan supaya anak-anak semakin memiliki kecintaan yang lebih mendalam terhadap Al Quran. “Kebiasaan positif ini juga meningkatkan literasi baca Al Quran anak, karena di mata pelajaran Pendidikan Agama Islam, salah satu materi yang harus dikuasai yaitu membaca Al Quran,” terangnya.

            Kegiatan Khotmil Quran 30 juz, nantinya tidak hanya sekali saja dilakukan, tetapi oleh para pengurus dan anggota akan dirutinkan dalam kegiatan OSIS tiap sebulan sekali.

“Mudah-mudahan dengan kegiatan rutin Khotmil Quran di sekolah dan dapat dilanjutkan di rumah masing-masing, sehingga anak punya rasa kepedulian untuk membaca Al Quran yang tidak dipandang hanya sebagai kewajiban semata, tapi menjadi kebutuhan,” tambahnya.

(B, Riako, dan Ranti)

Leave a Reply

Kategori Berita

Berita Terkini

PEMENANG LOMBA UTBK Vol. 1
27 February 2023
TRADISI PARA SISWA SMAHATMA MELAJU PASKAB SIDOARJO
6 July 2022
CORELBUOY DAN TAMPILAN PERDANANYA
6 July 2022
Formulir Daftar Ulang
5 July 2022
PROSES EXPERIENTIAL LEARNING MELALUI LABORATORIUM KEPEMIMPINAN
29 June 2022